Buku Pengantar Teknologi Informasi ini dirancang untuk memberikan pemahaman dasar tentang perkembangan dan penerapan teknologi informasi (TI) yang semakin pesat dalam kehidupan sehari-hari. TI telah menjadi bagian penting dalam berbagai sektor, seperti pendidikan, bisnis, kesehatan, dan industri. Buku ini membantu pembaca memahami konsep dasar, komponen penting, serta penerapan TI dalam berbagai bidang.
Buku ini dimulai dengan definisi TI dan kompetensi yang dibutuhkan di bidang ini, dilanjutkan dengan pembahasan perangkat keras komputer, sistem operasi, jaringan, hingga pengamanan informasi. Pembaca juga dikenalkan dengan sejarah perkembangan komputer, sistem operasi, dan perangkat lunak yang menjadi fondasi TI modern. Setiap bab dilengkapi soal untuk menguji pemahaman.
Disajikan dengan cara yang mudah dipahami, buku ini cocok untuk pemula maupun yang ingin memperdalam pengetahuan di bidang TI.